Posyandu Cempaka Sari Layani 35 Anak, Libatkan Mahasiswa KKN

Pekalongan - Posyandu Cempaka Sari digelar hari ini di depan posko KKN 60 UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan Kelompok 19, Karangmalang, Kelurahan Setono. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 11.00 WIB ini tidak hanya melayani pemeriksaan kesehatan bagi balita, tetapi juga menyediakan layanan pemeriksaan gula darah dan tekanan darah untuk masyarakat umum. Jumat, 22/11/2024.

Mahasiswa KKN turut serta membantu pelaksanaan kegiatan ini dengan berbagai tugas, seperti menimbang berat badan, mengukur tinggi badan anak-anak, dan mencatat hasil pemeriksaan. "Kami sangat senang dapat berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga partisipasi kami dapat meringankan pekerjaan para kader posyandu sekaligus memberikan pengalaman baru yang bermanfaat bagi kami tentunya," ujar Wiyanda, salah satu anggota kelompok KKN.

Lisa, salah satu kader Posyandu, mengungkapkan bahwa terdapat sekitar 35 anak yang hadir untuk mendapatkan layanan kesehatan di Posyandu Cempaka Sari. "Semoga Posyandu ini bisa membantu ibu-ibu untuk lebih mudah memantau perkembangan anak-anak mereka," katanya.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi positif dari warga yang hadir. Kolaborasi antara kader posyandu dan mahasiswa KKN diharapkan dapat terus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan anak dan keluarga.